Pj Bupati Probolinggo Serahkan Sertifikat Halal UMKM Dampingan MUI
Probolinggo – Dorongan MUI Kabupaten Probolinggo bersama pihak terkait untuk mewujudkan sertifikasi halal produk mulai terealisasi. Sebanyak 30 sertifikat halal diserahkan oleh Pj Bupati Probolinggo Ugas Irwanto, Kamis (30/11/2023). Penyerahan sertifikat halal itu dilangsungkan di aula Wira Karya kantor DKUPP Kabupaten Probolinggo. Jajaran MUI beserta Tim Layanan Sertifikasi Halal (TLSH) bentukan MUI Kabupaten Probolinggo, turut…